Perdana!!! Pemkot Tangerang Gelar Ajang MTQ Secara Luring Pasca Pandemi

    Perdana!!! Pemkot Tangerang Gelar Ajang MTQ Secara Luring Pasca Pandemi

    TANGERANG - Pemerintah Kota Tangerang menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXI tingkat Kota Tangerang yang pada tahun 2022 ini diselenggarakan secara luring, setelah sebelumnya digelar secara daring karena kondisi pandemi Covid-19.

    Diawali dengan defile peserta MTQ dari 13 kecamatan se-Kota Tangerang, Walikota Tangerang H. Arief R. Wismansyah secara langsung membuka ajang unjuk kemampuan bagi pecinta Al Quran di Kota Tangerang . 

    "Kebahagiaan dan kebanggaan bisa melihat defile 13 kecamatan dengan berbagai khazanah dan budaya masyarakat, "  "Mudah-mudahan semua berlangsung dengan baik dan bisa mensyiarkan kebaikan, nilai-nilai Islam yang rahmatan lilalamin, " ucap Walikota dalam pembukaan MTQ di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin (23/5).  

    Arief menambahkan diselenggarakannya MTQ secara langsung di area Pusat Pemerintahan Kota Tangerang tahun ini, tak lepas dari peran vaksinasi yang dilakukan oleh masyarakat sebagai upaya untuk membentengi diri dari penyebaran Covid-19.  

    "MTQ bukan hanya sekedar perlombaan, namun saya berharap setiap peserta bisa membangun ukhuwah antar peserta, " harapnya yang hadir bersama dengan Wakil Walikota H. Sachrudin serta perwakilan Forkopimda Kota Tangerang.  

    Lebih lanjut Walikota mengungkapkan gelaran MTQ XXI juga menjadi momentum penyelenggaraan event - event di Kota Tangerang yang dapat diikuti oleh masyarakat dalam jumlah banyak dan diselenggarakan di luar ruangan, serta dengan penerapan protokol kesehatan.  

    "Ini juga merujuk pada kondisi pandemi Covid-19 yang semakin melandai, " pungkasnya.  

    Sebagai informasi, MTQ XXI tingkat Kota Tangerang tahun 2022 memperebutkan piala bergilir Walikota Tangerang diikuti sebanyak 642 peserta dari 13 kecamatan se-Kota Tangerang dengan tujuh kategori lomba, di antaranya lomba Tilawah mulai dari murotal anak, remaja, dewasa hingga qiraah sabaah mujawwad. lomba tahfiz mulai dari 1 juz, 5 juz, 10 juz, 20 juz hingga 30 juz, lomba kaligrafi kategori dekorasi dan hiasan mushaf, lomba qiraat kutub kategori ula, wushta dan ulya. Serta lomba syahril quran dan fahmil quran.

    (Hms/Hbi)

    Habibi

    Habibi

    Artikel Sebelumnya

    Kampung Jimpitan Wakili Kota Tangerang di...

    Artikel Berikutnya

    Kelurahan Cipadu Jaya Kota Tangerang Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Berikut Pentingnya Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang Dalam Mendorong Investasi di Banten
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami